Materi 7—Siapa Saja Yang Berperan Dalam Kegiatan Jualan Online
Saat Anda membuka sebuah online shop, Anda akan melakukan kegiatan yang berhubungan dengan aktivitas online shop Anda, antara lain:
1. Mengelola marketplace, social media, website, dan chanel jualan online Anda.
2. Layanan pelanggan untuk menjawab dan melayani pembeli yang masuk ke kontak Anda, misalnya: Whatsapp, LINE, SMS, Email, atau Telepon.
3. Jika Anda adalah dropshipper, maka Anda harus menghubungi supplier untuk meneruskan transaksi yang terjadi.
4. Jika Anda memiliki stok sendiri, maka ada aktivitas untuk membungkus paket pembeli dengan aman lalu mengirimkannya ke kurir.
5. Melakukan pencatatan transaksi untuk mengetahui keadaan stok terbaru, pemasukan, pengeluaran, dan catatan administratif lainnya.
6. Melakukan pemesanan ke supplier untuk menjaga stok online shop. Atau jika Anda memproduksi stok sendiri, ada aktivitas untuk mengontrol aktivitas produksi.
7. Dan lain-lain sesuai jenis bisnis online dan perkembangan bisnis yang Anda kerjakan.
Di awal mungkin Anda melakukan semuanya sendiri, tapi perlahan saat aktivitas mulai padat, Anda perlu mendelegasikan pekerjaan tersebut kepada tim Anda.
Kurir adalah pihak yang nantinya akan mengirimkan paket Anda ke pembeli.
Ada beberapa kurir yang menjadi pilihan online shop pada umumnya :
1. JNE
2. JNT
3. TIKI
4. Sicepat
5. Gojek & Grab
Pertimbangan memilih kurir yaitu:
1. Jangkauan pengiriman dari kota besar hingga daerah pelosok. Ini karena pembeli Anda bisa sampai ke seluruh Indonesia, bahkan luar negeri.
2. Biaya pengiriman yang murah, hal ini sangat disukai pembeli.
3. Pilihan waktu pengiriman dari yang tercepat (pengiriman hari yang sama) hingga yang terlama. Semakin cepat paket sampai, pembeli akan semakin suka.
4. Jenis produk yang dilayani. Pastikan dapat memenuhi kebutuhan paket Anda. Misalnya jika Anda mengirim barang elektronik, apakah di kurir terdekat lokasi Anda bisa menggunakan packing kayu, atau harus menuju agen kurir lainnya.
5. Pelayanan kurir. Apakah kurir tersebut memiliki pelayanan yang baik, menjaga paket dengan aman dan utuh, ada layanan tracking paket, dan layanan jika ada komplain dari pembeli.
6. Pertimbangan pribadi. Misalnya: karena di sekitar rumah hanya ada kurir A, maka hanya buka opsi kurir A, karena jika membuka opsi kurir B, akan lebih besar biayanya.
Sebuah tips yang mungkin berguna untuk Anda, seringkali kurir memiliki program diskon khusus untuk Anda sebagai online shop. Seperti misalnya, ada harga khusus jika Anda sebagai member, atau diskon khusus jika jumlah pembayaran kurir mencapai nominal tertentu.
Jadi pastikan saat Anda memilih kurir, Anda juga bertanya-tanya tentang promo yang mereka adakan.
Saturday, 7 December 2019
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment